Monday, 22 April 2013

PENILAIAN BALAI PENYULUHAN KECAMATAN BERPRESTASI


PENILAIAN BPP KECAMATAN PRONOJIWO KABUPATEN LUMAJANG
 
Tanggal 15 April 2013 bertempat di Unit Pelaksana Teknis-Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Pronojiwo, Tim Penilai Lomba Balai Penyuluhan Kecamatan (BPK) Berprestasi dari Dinas Pertanian Propinsi Jawa Timur melaksanakan penilaian mewakili 21 UPT-BPP Kecamatan di Lingkungan Dinas Pertanian Kabupaten Lumajang. Tim Penilai yang di Pimpin oleh Ir. Sri Widarti, MMA sebagai ketua dengan anggota Ir. A. Nurhan, MP dan Dyah S, SP, MMA  di sambut oleh Ir. Sudjono, MP Kepala Bidang Penyuluhan Dinas Pertanian Kabupaten Lumajang mewakili Kepala Dinas. Ucapan selamat datang disampaikan oleh Ir. Sudjono, MP dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan utama dalam penilaian BPK berprestasi bukan semata-mata untuk mencari juara namun lebih ditekankan pada pembinaan dalam penyelenggaraan kegiatan penyuluhan pertanian lebih khusus Tugas Pokok dan fungsi (Tupoksi) dari UPT-BPP dan Penyuluh Pertanian dengan mengacu pada 9 indikator keberhasilan Penyuluh Pertanian. Pelaksanaan penilaian lomba di awali dengan peninjauan di lapangan antara lain Screen house pembibitan holtikultura, kandang kambing, kandang sapi, kolam ikan, kebun percontohan salak pondoh madu, pondoh lumut, lahan percontohan padi, pemanfaatan pekarangan (tabulapot), tanaman sayuran dalam polybag, toga, Pembuatan bokhasi padat dan cair, pembuatan agent hayati,ruang kepala, ruang data dan komputer, dapur, ruang rapat, alat peraga penyuluhan, ruang perpustakaan, penataan ruangan dan administrasi, kamar mandi serta Gedung KKA (Klinik Konsultasi Agribisnis) yang meliputi prosedur pelayanan dalam bentuk SOP (Standart operasional prosedur) serta administrasi pelayanan. Setelah peninjauan lapangan diteruskan dengan penilaian dengan metode wawancara diteruskan dengan pemeriksaan administrasi sebagai alat bukti dan pendukung kegiatan yang telah dilaksanakan selama 2 tahun terakhir.(Penulis sutoto,SPt Ka. UPT-BPP Kec. Pronojiwo)

No comments:

Post a Comment